Evaluasi bab 1 Halaman 18-20
B. Jawablah
pertanyaan berikut!
1.
Sebutkan penyebab timbulnya masalah ekonomi!
2.
Jelaskan perbedaan biaya sehari-hari dengan
biaya peluang!
3.
Sebutkan pembagian kebutuhan menurut sifat!
4.
Mengapa individu atau organisasi ekonomi harus
mengadakan pilihan dalam memenuhi kebutuhan?
5.
Apakah kamu pernah merasa bahwa semua kebutuhan
telah terpenuhi? Mengapa?
6.
Apa hubungan antara kenaikan harga BBM oleh
pemerintah dengan kelangkaan?
7.
Tindakan apa yang seharusnya diambil oleh
pemerintah untuk mengatasi kelangkaan pupuk yang sering terjadi belakangan ini?
Ibu mawar bekerja sebagai direktur keuangan
perusahaan swasta ternama. Gaji yang diperoleh oleh ibu mawar sebesar Rp30 juta
per bulan. Karena ingin memiliki banyak waktu dengan anak-anaknya, ibu mawar
memutuskan untuk berhenti bekerja dan membuka restoran. Biaya operasional per
bulan yang dibutuhkan untuk menjalankan restoran tersebut terdiri dari gaji
karyawan sebesar Rp56 juta dan biaya membeli bahan-bahan mentah untuk keperluan
dapur sebesar Rp14 juta. Sebagai modal awal dari restoran tersebut, ibu mawar
menggunakan bunga obligasi retail indonesia (ORI) yang dimilikinya sebesar Rp5
juta dan restoran tersebut menggunakan rumah pribadi ibu mawar yang dulu
disewakan dengan harga Rp15 juta per bulan. Hasil penerimaan dari restoran
sebesar Rp130 juta per bulan.
Dari data-data diatas hitunglah:
Dari data-data diatas hitunglah:
8.
Berapa laba akuntansi yang diperoleh oleh ibu
mawar?
9.
Berapa laba ekonomi yang diperoleh oleh ibu
mawar?
10.
Jelaskan perbedaan laba akuntansi dengan laba
ekonomi!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar